Tugas Latihan KKPI

1.Yahoo (mail.yahoo.com), Google (Gmail.google.com), Hotmail (www.hotmail.com) merupakan jenis dari ….

2.Perangkat keamanan email yang digunakan untuk mengidentifikasi spam yang masuk dan virus email. Dibangun menggunakan platfor .net 2.0 dan di desain untuk bekerja sama dengan software spamassasin dan clamav merupakan pengertian dari ….

3.E-mail adalah singkatan dari ....

4.Mengirimkan email langsung ke sebuah alamat tertentu biasa disebut ….

5.Menggunakan peramban web dan menggunakan program pengakses surat elektronik (e-mail client) merupakan ….

6.E-mail dapat dibedakan menjadi dua, yaitu E-mail berbasis SMTP dan ….

7.Pengertian spam dalam sebuah e-mail adalah ….

8.Tombol Reply yang ada saat membuka e-mail, digunakan untuk ... e-mail.

9.Lampiran dalam sebuah e-mail biasa disebut ….

10.Untuk mengakhiri sesi e-mail maka kita klik tombol ….


Jawaban
1.E-Mail
 
2.MSScan

3.Electronic Mail

 4.Point To Point

5.Cara Mengakses e-mail

6.E-mail Berbasis Web

7.Sampah Di e-mail

8.Membalas e-mail

9.Attachment

10.Sign Out


Posted by
Unknown

More

Modul

MODUL I:
Melakukan Koneksi ke Internet dan Bekerja dengan Internet
  
Ada beberapa cara untuk melakukan koneksi ke internet, diantaranya
1. Melalui Jaringan 
Untuk menghubungkan komputer dengan jaringan yang besar dapat digunakan jaringan yang lebih kecil yaitu LAN. Cara menghubungkan komputer dengan internet melalui jaringan biasa digunakan untuk melayani pemakaian dengan jumlah yang banyak. Contoh warnet, kampus, sekolah, perusahaan negeri maupun swasta dan lain-lain.
Sistem penghubung dengan jaringan adalah dengan menggunakan komputer sebagai server yang dihubungkan dengan penyedia  jasa layanan internet melalui telepon baik kabel maupun non kabel. Sistem jaringan ini memiliki keuntungan yaitu  biaya akses yang ditanggung akan lebih murah, karena biaya akses akan terbagi oleh banyaknya pemakai
2 .Melalui saluran telepon langsung
Sistem sambungan yang lain adalah dengan Dial Up langsung, dimana modem langsung dihubungkan dengan jaringan telepon yang menghubungkan dengan jaringan internet. Kelebihan akses ini adalah memiliki jaringan yang luas, sedangkan kekurangannya adalah biaya akses yang relatif tinggi.
3.Melalui GPRS
GPRS adalah singkatan dari General Pocket Radio Service. Jaringan ini merupakan gelombang radio sebagai penghubung komputer dengan jaringan internet. Dengan menggunakan gelombang radio sebagai penghubung komputer dengan jaringan internet. Dengan mengunakan gelombang radio maka akses dengan GPRS ini memiliki kelebihan yaitu akses dapat dilaksanakan walaupun alat komunikasi atau user bergerak dalam penghitungan biaya akses didasarkan banyaknya data yang diakses tanpa dibatasi lamanya waktu akses. Dan untuk dapat mengakses melalui GPRS hanya dilakukan komputer dan  telepon seluler yang dilengkapi fasilitas GPRS. Kekurangan dari GPRS    adalah untuk mendapatkan koneksi internet, maka kita harus melalukan setting tertentu pada ponsel.
4.Melalui WiFi (Wireless Fidelty)
WiFi adalah jaringan tanpa kabel yang mengunakan gelombang dengan frekuensi yang tinggi (2.4GHz). Untuk menggunakan WiFi kita harus memiliki notebook dan PDA yang dilengkapi dengan kartu WiFi. Kelebihan WiFi adalah memiliki kecepatan akses yang tinggi yaitu 11Mbps. Sedangkan kekurangan dari WiFi adalah pemakaian harus berada pada daerah yang memiliki sinyal WiFi (Daerah Hot Spot). 
 Ruang lingkup isi :
a. Mempersiapkan Sarana Koneksi Internet.
b. Pemilihan dan Penggunaan Password
c. Setting Koneksi Internet
d. Mengoperasikan Koneksi ke Internet
e. Mempersiapkan Web Browser
f. Mengenali Menu, mengakses URL, menyimpan file
g. Mengenali objek dasar dan fitur pencarian informasi pada dokumen web
h. Mengenali objek dasar dan fitur pencarian informasi pada dokumen web
i. Mencetak dan mencetak file hasil penelusuran (browsing)
j. Memanfaatkan Mesin Pencari (Search Engine) untuk mencari informasi di Internet
k. Mencetak dan mencetak file hasil penelusuran (browsing)

l. Mempersiapkan perangkat lunak Email Client
m.Mengenali Menu, format alamat Email dan Konfigurasi    sederhana
n. Mengambil, membaca, membuat dan mengirim Email
o. Mencetak dan menyimpan Email
p. Melakukan pengorganisasian Email
q. Mempelajari Informasi tentang GPRS dan 3G
r. Melakukan koneksi Internet menggunakan handphone
   MODUL II:
Instalasi Untuk Koneksi  Internet
 
Melakukan Instalasi untuk Koneksi Internet
Internet merupakan kumpulan dari jaringan komputer yang ada di seluruh dunia.
Banyak kegunaan yang menguntungkan yang didapatkan dari internet dalam semua bidang (bisnis, akademis, pemerintahan, organisasi dan sebagainya), antara lain sebagai media komunikasi, promosi, esearch and development, dan pertukaran data.

Untuk menghubungkan diri ke internet, kita perlu berlangganan ke suatu penyedia jasa layanan internet (Internet Service Provider - ISP) setelah memenuhi persyaratan teknis yang meliputi hardware, instalasi setting modem, setting dial-up networking dan membuka layanan internet.

Internet Service Provider (ISP) merupakan sebuah badan usaha milik pemerintah dan swasta yang memberikan fasilitas layanan (service) hubungkan ke jaringan internet.

Untuk memulai akses ke internet (Telkomnet Instan) pada Windows 98 lakukan langkah berikut ini:
a. Klik Start, Programs, Accessories, Communications, Dial-Up Networking
b. Klik dua kali pada shortcut TELKOMNet yang telah dibuat pada pembahasan di atas
c. Isi user name dan password pada halaman dialog box
User name : telkomnet@instan
Password : telkom
d. Terhubung ke internet dengan klik Connect kemudian akan muncul status dial ke telkomnet instan
e. Status dialing
f. Status verifikasi user name dan passwordg. Status Connected yang akan muncul pada System Tray
Cara Instal Aplikasi dan Setting Koneks
Apa yang harus disiapkan ???
 
Untuk bisa menggunakan internet-VPN  ini, Anda harus menyiapkan beberapa hal sbb :
1. sebuah MODEM GSM merek apapun yang mendukung layanan 3G terutama UMTS/WCDMA/HSDPA.
2. Sebuah KARTU GSM berstatus aktif dan telah diaktifkan fitur GPRS dan 3G-nya.
3. Program OpenVPN yang terinstal pada komputer untuk akses internet.
4. Sebuah akun (username & password) untuk koneksi internet-VPN yang dapat diperoleh setelah Anda pemesanan dan pembayaran.

Cara instalasi koneksi internet-VPN ?

 
Untuk melakukan koneksi internet-VPN, Anda harus melakukan beberapa langkah berikut :
1. Lakukan instalasi program OpenVPN pada komputer Anda, lalu lakukan instalasi konfigurasi untuk OpenVPN.
2. Restart komputer Anda dulu.
3. Pada program pengendali modem Anda, buatlah sebuah profile baru khusus untuk koneksi internet-VPN ini, lakukan seting APN (access point network).
4. Lakukan koneksi dengan profile (internet-VPN)di atas seperti biasanya
5. Jika sudah terkonek, jalankan program OpenVPN GUI, ikon program OpenVPN GUI akan tampil di tray bar (kanan bawah desktop) .
6. Pada ikon OpenVPN GUI di tray bar, lakukan klik kanan, dan klik connect.
7. Perhatikan, saat koneksi VPN belum terjadi, ikon OpenVPN GUI berwarna merah,saat sedang berusaha koneksi ikon OpenVPN GUI  berwarna kuning, dan jika koneksi VPN berhasil dilakukan, ikon OpenVPN GUI berwarna hijau. (jika masih gagal melakukan koneksi/browsing, lakukan restart koneksi : mengulang koneksi modem dan openVPN GUI-nya)

Posted by
Unknown

More

Memahami Cookies dan Pengelolaannya


Pengertian cookies
Cookies adalah file teks yang diciptakan oleh situs internet untuk menyimpan informasi di komputer. Informasi itu seperti preferensi ketika kita mengunjungi situs tersebut.

Fungsi cookies adalah :
1.    Membantu website untuk "mengingat" siapa kita dan mengatur preferences yang sesuai sehingga apabila user kembali mengunjungi website tersebut akan langsung dikenali.
2.    Menghilangkan kebutuhan untuk meregister ulang di website tersebut saat mengakses lagi (site tertentu saja), cookies membantu proses login user ke dalam web server tersebut.
3.   Memungkinkan website untuk menelusuri pola web surfing user dan mengetahui situs favorit yang sering dikunjunginya.

Jenis cookies ada dua macam : 
·        Nonpersistent (session) cookies
Suatu cookies yang akan hilang sewaktu user menutup browser dan biasanya digunakan pada "shopping carts" di toko belanja online untuk menelusuri item-item yang dibeli.
·       Pesistent cookies
Diatur oleh situs-situs portal, banner/media iklan situs dan lainnya yang ingin tahu ketika user kembali mengunjungi site mereka.
Mengendalikan cookies
Cookies dapat dikendalikan dalam Internet Explorer dikarenakan hal ini terkait dengan privasi pengguna internet, caranya adalah
1.        Di Internet Explorer, klik menu Tools lalu pilih Internet Options 
2.         Pada tab Privacy, gerakkan slider ke atas atau ke bawah untuk meningkatkan level privasi atau merendahkannya
Menghapus cookies
File – file cookies dalam komputer bisa dihapus dengan cara :
1.      Di Internet Explorer, klik menu Tools lalu pilih Internet Options
2.      Pada tab General, klik Settings, kemudian pilih View files
3.      Pilih file Cookies yang ingin dihapus
4.      Anda dapat menghapus semua cookies dengan klik Delete
5.      Cookies pada tab General dan konfirmasikan dengan tombol OK

Posted by
Unknown

More

Mengenal Doodle Art

Mungkin sebagian dari kamu sudah tidak asing dengan istilah doodleDoodle jika diartikan secara harfiah ke bahasa indonesia berarti "mencoret". Mencoret merupakan hal paling gampang dan mudah di lakukan, dengan media untuk menulis, seperti kertas, pulpen dan pencil, kita dapat menghasilkan sebuah coretan. Kegiatan "mencoret" seperti ini juga sering disebut dengan doodling.

Doodle Art sendiri adalah suatu gaya menggambar dengan cara mencoret, terlihat abstract, ada yang tidak bermakna juga ada yang bermakna, terkadang karya yang dihasilkan tidak memiliki bentuk yang benar namun terlihat unik dan menarik. 






Di atas ini adalah hasil karyaku sendiri.
Sebuah karya doodle biasanya melukiskan perasaan si pembuatnya, bisa terlihat dari goresan-goresan yang dihasilkan, kadang keluar tanpa disadari oleh pikiran kita. Doodle art kadang mampu menenangkan hati si pembuatnya. Semakin di buat dengan sepenuh jiwa dan perasaan, karya yang dihasilkan semakin menarik, unik dan bermakna dalam, dan itu membuat karya doodle tidak sekedar jadi hobi corat-coret, tapi juga mempunyai kedalaman makna dan gaya.

Doodle Art juga memiliki sejarahnya. Tahu kan coret-coretan yang terdapat di gua-gua jama dulu? itu salah satu gaya doodle art tertua, bahkan sebelum orang mengenal tulisan, dimana doodling dijadikan alat untuk menceritakan sebuah kisah turun temurun.



Sekarang Doodle art semakin berkembang, bentuknya yang abstract dan memiliki keunikkan tersendiri membuat pelakonnya semakin bertambah dari hari ke hari. Bahkan tanpa disadari kita sering menghasilkan karya doodle, contohnya saat kamu merasa bosan pelajaran dikelas, pastinya sering mencoret-coret di kertas tulis kan?? coretan tersebut adalah doodle art.



Doodle art adalah sarana berkarya dan berkreatifitas yang murah lagi meriah. Tidak perlu kertas khusus seperti kanvas, di bungkus rokok sekalipun bisa dilakukan. Semua kembali ke pelakon doodle art itu sendiri dalam memilih peralatan dan gaya doodling yang nyaman bagi dirinya.

Kini gaya doodle art ini banyak di pakai sebagai salah satu elemen dalam desain grafis, kamu bisa melihat baliho-baliho iklan handphone, TV, dsb tidak jarang menggunakan elemen-elemen doodle. Dengan menggunakan unsur doodle art, pesan yang disampaikan dalam karya lebih terkesan bersahabat, santai, dan manusiawi.





Berikut ini beberapa seniman yang melakoni doodle art :

1. Uberkraaft



2. Jabson Rodrigues



3. Jim Bradshaw



4.James Clapham


Berminat untuk mendalami doodle artTake a pen and start doodling.

Posted by
Unknown

More

Tips Agar Flashdisk Tidak Cepat Rusak

Tips Agar Flashdisk Tidak Cepat Rusak

Jalantikus.com - Flashdisk, barang mini dengan manfaat yang super besar ini dibutuhkan oleh hampir tiap orang pada saat seperti sekarang ini. Flashdisk dibutuhkan oleh para professional, pelajar, wirausahawan bahkan ibu rumah tangga.
Namun masih banyak diantara kita yang belum sepenuhnya paham bagaimana acara menjaga flashdisk agar tetap awet. Kalau sudah rusak, bisa-bisa data yang disimpan di dalamnya tidak akan bisa dibuka. Alhasil, data penting hilang dan pekerjaan pun terabaikan. Bagaimana agar hal ini tidak terjadi? Coba rawat flashdisk-mu dengan cara-cara di bawah ini.
Rajin Scan Virus
Flashdisk sering sekali digunakan untuk memindahkan data baik itu dari komputer atau langsung dari internet. Hal ini memungkinkan virus dari komputer atau internet tersebut  juga ikut berpindah bersama data-data ke dalam flashdisk. Sebaiknya scanning viruspada flashdisk harus menjadi kebiasaan penting untuk menjaga barang mini tersebut agar lebih awet. Selain lebih awet, kamu juga tidak akan repot karena harus dihadapkan masalah kehilangan data penting pada flashdisk.
Bijak dalam Menyimpan Data
Hindari menyimpan data yang terlalu banyak di flashdisk. Apabila data yang ingin disimpan terlalu banyak, gunakan zip sebagai alternatif dalam menyimpan data di flashdisk. Selain itu usahakan untuk tidak mengedit data langsung dari flashdisk. Sebaiknya, copy dulu data yang ingin kamu edit ke komputer lalu edit. Setelah selesai baru di-copy kembali ke flashdisk.
Eject Flashdisk Setelah Digunakan
Seringkali kita malas untuk melakukan eject atau stop flashdisk sebelum mencabutnya dari port USB. Hilangkan kebiasaan negatif tersebut mulai dari sekarang! Karena jika flashdisk tidak di-eject, flashdisk akan berpotensi lebih cepat rusak. Proses eject atau stop tersebut bertujuan untuk menghindari corruptnya datamu. Tentunya kamu tidak mau kehilangan data di flashdisk-mu kan?
Tutup Socket USB Saat Tidak Digunakan
Flashdisk yang kamu beli pasti dilengkapi pelindung pada bagian USB-nya. Nah, saat sedang tidak digunakan, tutup socket USB tersebut dengan pelindung yang tersedia. Hal ini menghindari debu masuk ke bagian dalam flashdisk.
Simpan Flashdisk di Tempat yang Benar
Maksudnya adalah jangan menyimpan flashdisk di dekat peralatan elektronik, terutama yang memiliki magnet yang besar seperti Kulkas, TV, ponsel dan lainnya. Medan magnet yang besar tentunya akan mempengaruhi flashdisk. Selain itu hindari flashdisk dari panas. Jadi jangan simpan flashdisk di tempat yang terkena paparan sinar matahari langsung.
Jangan Terkena Air
Jangan biarkan flashdisk terkena atau terendam air. Meskipun beberapa jenis flashdisk diklaim waterproof, sebaiknya jauhkan flashdisk dari kontak langsung dengan air.
Hindari Flashdisk Terkena Benturan Keras
Benturan keras akan menyebabkan kerusakan pada flashdisk, atau bisa jadi data-data yang ada di dalamnya juga hilang.

Posted by
Unknown

More

Transfer Data 1 GB dengan Flashdisk ini Hanya 6 Detik!

Transfer Data 1 GB dengan Flashdisk ini Hanya 6 Detik!

Transfer Data 1 GB dengan Flashdisk ini Hanya 6 Detik!

Jalantikus.com - Kebutuhan akan flashdisk yang berkualitas dan berkecepatan transfer data yang tinggi rasanya sudah menjadi kebutuhan yang tidak bisa diabaikan saat ini. Baru-baru ini Sandisk memanfaatkan peluang tersebut untuk meluncurkan produk terbarunya yaitu Sandisk Extreme Pro USB 3.0 flash drive.
USB drive terbaru ini diklaim memiliki kecepatan 60 kali lebih cepat dibandingkan dengan USB drive 2.0 yang sudah banyak beredar. Sandisk Extreme Pro USB 3.0 flash drive ini juga mampu membaca dengan kecepatan 260.5 MB/s dan menulis 242.0 MB/s. Sementara itu untuk transfer file sebesar 1.3 GB, perangkat ini berhasil mencapai waktu 6,7 detik.
Tidak hanya menawarkan kecepatan semata, perangkat ini juga memberikan perlindungan yang kuat karena diproteksi dengan software khusus dan password di usb drive-nya. Melalui software Sandisk Secureaccess, pengguna mendapat perlindungan dengan password, edit dokumen yang disimpan di vault, backup, restore serta time out otomatis.
Dengan disematkannya teknologi canggih dalam perangkat USB drive ini, Sandisk Extreme Pro dengan kapasitas 128 GB akan dibanderol dengan harga 2,7 juta dengan garansi seumur hidup.

Posted by
Unknown

More

Facebook Baru Saja Membeli Saham WhatsApp Senilai US$16 Miliar Dolar (Sekitar 188 Triliun Rupiah)

Sebuah proses akuisisi besar dilakukan oleh Facebook. Setelah berhasil mengambil alih serta memperoleh kesuksesan dari Instagram, kali ini jejaring sosial yang didirikan Mark Zuckerberg tersebut berhasil mengakuisisi aplikasi messenger populer WhatsApp.

whatsapp
Untuk membeli WhatsApp, Facebook harus mengeluarkan dana yang tak sedikit. Total mereka harus mengeluarkan dana sebesar US$16 miliar atau setara 188 triliun rupiah. Dana tersebut pun jauh lebih besar dibandingkan dengan biaya yang dikeluarkan oleh Facebook untuk membeli Instagram, lebih tepatnya 16 kali lipat lebih banyak.
Pembayaran akuisisi WhatsApp tersebut akan dibagi menjadi dua. Yakni US$4 miliar dalam bentuk uang tunai serta US12 miliar dalam bentuk saham. Tingginya biaya akuisisi tersebut tak mengherankan. Karena saat ini WhatsApp merupakan aplikasi messenger terpopuler dunia dengan pengguna mencapai angka 450 juta orang.
Meskipun telah mengakuisisi WhatsApp, pihak Facebook masih tetap akan menjalankan aplikasi Facebook Messenger miliknya. Kedua aplikasi messenger tersebut akan terus berjalan secara terpisah.
Wow rupanya Mark Zuckerberg masih mengembangkan sayapnya yah kita doain saja agar Facebook tetap menjadi layanan jejaring sosial yang paling populer yah. Sekian dari saya assalamualaikum wr wb

Posted by
Unknown

More
Diberdayakan oleh Blogger.

Copyright © / IMAGINATION

Template by : Urang-kurai / powered by :blogger